5 Contoh Wallpaper Dinding Kamar Yang Menawan

5 Contoh Wallpaper Dinding Kamar Yang Menawan

Suasana kamar sudah terasa membosankan? Jika iya, maka salah satu cara yang dapat dilakukan dengan mengubah cat dinding dengan wallpaper. Penggunaan wallpaper mudah digunakan dan mampu menyesuaikan dengan tema ruangan.

Memang harganya akan lebih mahal dibandingkan dengan cat dinding namun hasilnya akan memuaskan. Bahkan saat ini di internet sudah banyak contoh wallpaper dinding kamar yang bisa dijadikan referensi.

Kelebihan Wallpaper Dinding

Kelebihan yang pertama tersedia banyak pilihan motif dengan corak beragam sehingga kalian tidak akan kehabisan pilihan. menggunakan wallpaper nyatanya mampu menutupi retak di dinding dengan lebih optimal dibandingkan cat dinding.

Jangan takut pemasangannya akan lama justru sebaliknya, pemasangan akan sangat tepat. Tidak hanya hemat waktu, namun penggunaan wallpaper berhasil membuat rumah terlihat elegan dan mewah. Namun untuk memaksimalkannya pilih wallpaper yang paling sesuai dengan konsep rumah.

Ide Wallpaper Untuk Kamar Tidur

Nah, contoh wallpaper dinding kamar sangatlah beragam. Jika merasa bingung dalam menentukan pilihan, berikut ini ada beberapa ide yang bisa dijadikan inspirasi untuk memiliki wallpaper kamar.

  • Motif bunga kecil dan ranting daun
contoh wallpaper dinding kamar - bunga
Wallpaper kamar tidur dengan motif bunga dan ranting

 

Taman yang penuh dengan bunga serta daun hijau memang berhasil membuat siapa saja yang memandangnya merasa tenang dan nyaman.

Suasana tersebut dapat dihadirkan di kamar tidur menggunakan wallpaper bermotif bunga kecil dan ranting daun.

Supaya tidak terkesan terlalu ramai pilih wallpaper dengan warna dasar putih. Pasang juga pada salah satu bagian dinding saja seperti bagian belakang headboard kasur.

  • Motif daun palem warna netral
contoh wallpaper dinding kamar - palm
Wallpaper kamar dengan motif pohon palem

 

Jika ingin menghadirkan suasana tropis di dalam kamar namun tetap berkesan palem maka pilih motif daun palem yang memiliki warna netral.

Supaya tampilan tidak terkesan monoton usahakan menggunakan headboard kasur warna hijau. Jika ingin menambahkan kesan mewah bisa memakai sarung bantal berbahan velvet, jangan lupa tambahkan beberapa dekorasi cantik supaya ruangan terkesan lebih hidup.

  • Motif bohemian ombak biru abstrak
contoh wallpaper dinding kamar - ombak
Motif ombak yang keren ini juga bisa jadi wallpaper

 

Banyak yang beranggapan jika contoh wallpaper dinding kamar dengan tema bohemian harus memakai warna cream, putih, serta coklat muda. Nyatanya warna biru juga bisa digunakan namun tetap memasukkan motif ala bohemian di dalamnya.

Kombinasikan wallpaper tersebut dengan penggunaan cat dinding pada sisi kamar lainnya. Warna yang pas untuk digabungkan dengan warna biru ombak yaitu warna abu-abu muda.

Agar terkesan lebih elegan maka pergunakan karpet yang terbuat dari anyaman enceng gondok, lantai vinyl, maupun perabotan dengan unsur rotan. Penambahan dekorasi dengan unsur kayu tadi akan membuat kamar terlihat semakin berbeda.

  • Motif marble bold
contoh wallpaper dinding kamar - marble
Motif marmer berwarna hitam yang elegan jadi motif wallpaper

 

Kalian yang ingin memiliki kamar berkonsep elegan dan mewah maka bisa memasang wallpaper bermotifkan marble warna gelap serta berani, pilihan warna tadi seperti abu-abu tua ataupun hitam.

Namun untuk menghindari kesan ruangan yang ramai dan penuh makna aplikasikan wallpaper pada satu bagian saja. Kombinasi lain bisa memakai cat dinding warna abu-abu muda.

Baca juga : 5 Motif Wallpaper Dinding Kamar Ternyaman

  • Motif geometris monokrom
Motif geometri monorkon juga sangat populer jadi wallpaper

 

Minimalis monokrom merupakan tema ruangan yang banyak digemari saat ini. Jika kalian termasuk salah satunya maka pergunakan wallpaper motif geometris warna monokrom yaitu abu-abu tua maupun hitam.

Jangan lupa untuk mengkombinasikannya memakai berbagai perabotan dengan warna monokrom seperti karpet abu-abu, lukisan hitam putih, dan lainnya.

Itulah beberapa contoh wallpaper dinding kamar yang bisa dijadikan inspirasi. Sebaiknya tentukan konsep kamar terlebih dahulu sebelum memutuskan membeli wallpaper dindingnya supaya bisa sesuai dengan konsep yang diinginkan.

Baca berikutnya : 10 Ide Menarik Wallpaper Dinding Kamar


Posted

in

by